Review Buku The Psychology of Money

Book Advisor
2 min readApr 22, 2022

--

Review Buku The Psychology of Money — “Mengelola uang dengan baik tidak ada hubungannya dengan kecerdasan Anda dan lebih banyak berhubungan dengan perilaku Anda. Dan perilaku sukar diajarkan, bahkan kepada orang-orang yang sangat cerdas.”

Ketika untuk pertama kalinya buku ini dirilis, ada satu momen sepersekian detik yang langsung mengatakan bahwa buku ini menarik. Warna hijau pada kata ‘Money’ dan warna putih yang dominan serta gambar otak yang dibentuk oleh uang dolar membuat hati ini langsung jatuh hati. Ada dorongan kuat untuk tahu bagaimana buku ini akan bercerita.

The Psychology of Money karya Morgan Housel adalah sebuah buku keuangan dan investasi yang luar biasa baik. Terdapat 20 kisah menarik yang dipaparkan di dalamnya. Banyak hal yang bisa kita pelajari dari tiap babnya. Pada bagian 4 misalnya tentang Penumpukan Membingungkan, “investasi bagus belum tentu perihal meraih hasil terbesar, karena hasil terbesar cenderung terjadi sekali-sekali dan tak bisa diulang. Yang lebih penting mendapat hasil lumayan yang bisa diandalkan dan diulang selama-lamanya. Barulah penumpukan bisa menggila.” Hal. 46.

IG: @yosepirfanhilmi

Sederhananya, konsisten terhadap kerjaan meskipun hasilnya sedikit. Ada lagi yang cukup menampar, pada bagian 10 tentang Menabung Uang, bahwa tak perlu alasan tertentu untuk menabung. “Menabung adalah berjaga-jaga terhadap kemampuan kehidupan untuk mengagetkan Anda pada waktu yang paling tidak pas.” Hal. 96. Wow, kebanyakan dari kita menabung adalah untuk mendapatkan apa yang kita ingingkan.

Masih banyak lagi hal menarik di buku ini. Satu yang membuat buku ini tidak membosankan adalah uraiannya yang dapat dimengerti mudah dipahami. Tidak ribet dan tidak sulit dicerna. Namun, jangan berharap pada teori saham dan investasi yang lengkap, buku ini tidak mengarah ke sana. Buku ini menekankan pada makna uang dan jiwa uang itu sendiri.

Di tengah kondisi keuangan yang sedang tidak baik, buku non fiksi ini adalah sebuah tempat penting untuk rehat di tengah segala peraturan keuangan yang begitu baku dan konvensional. Buku ini menuntun kita untuk memahami dan mengatur uang secara lebih luwes.

Direkomendasikan untuk kita yang mau memahami uang dari sudut yang berbeda.

--

--

Book Advisor
Book Advisor

Written by Book Advisor

0 Followers

Merekomendasikan buku-buku terbaik yang pernah aku baca